Rabu, 11 Mei 2011

Tips Merawat Kuku Agar Indah

Bersih dan cantik bukan hanya diwakili oleh seberapa harum aroma tubuh anda, tapi juga diwakili oleh kuku tangan dan kaki anda. Kebersihan kuku sangatlah penting bagi kita, selain untuk menjaga keindahan juga untuk menjaga kesehatan. Perawatan kuku bisa dilakukan dengan menikur dan pedikur. Melakukan menikur dan pedikur ternyata bisa dilakukan para wanita saat luang di rumahnya. Artinya, kaum wanita bisa mendapatkan kuku jari tangan dan kaki hanya dalam perawatan 30 menit (sekali seminggu).
Berikut ini ada beberapa tips perawatan bagi kuku Anda.
1. Hapus nail polish lama jika kamu memakai nail polish.
Untuk menghilangkan kuteks lama, ambil kapas dan diberi aceton hingga basah dan didiamkan selama sedetik diatas kuku. Jangan digosok-gosok. Cukup diusapkan saja untuk menghindari kutikula.
2. Rapikan dan potong kuku jika sudah panjang dan tidak teratur.
3. Rendam jari tangan dan kaki anda, gunakan air hangat dengan sabun, lemon juice atau minyak zaitun. Ini akan menghilangkan kotoran dan melembutkan kutikula. Keringkan kemudian bersihkan dengan sikat khusus.
4. Dorong kutikula. Jangan pernah memotong kutikula karena akan menimbulkan infeksi.
5. Aplikasikan krim tangan dan kaki kemudian gosokkan selama 5 menit. Keringkan dengan cara menepuk-nepuk dengan handuk hangat. Ulangi langkah pertama untuk menghilangkan minyak.
6. Pakai nail polish. Mulailah dari bagian tengah kuku, kemudian turun kesamping kanan atau kiri.
7. Nail polish biasanya akan kering dalam 90 detik, tetapi agar benar-benar kering dan tanpa bekas biarkan kering selama 15 menit.

Pemeliharaan kuku tidak hanya berhenti sekedar membersihkan dan menggunakan krim pelembab. Berikut adalah tips tambahan untuk menjaga kesehatan kuku.
1. Stress ternyata dapat mempengaruhi kondisi kesehatan kuku.
Gunakan serum yang berfungsi untuk menguatkan kuku yang biasa disebut dengan istilah nail strengthener. Sebisa mungkin, hindari dulu penggunaan pewarna kuku.
2. Jangan gunakan kuku anda sebagai alat.
Hindari menggunakan kuku untuk membuka tutup kaleng atau mencukil agar kuku tidak patah.
3. Lindungi kuku anda ketika melakukan pekerjaan rumah tangga sehari-hari, seperti mencuci baju atau piring. Deterjen dapat mengeringkan serta membuat rapuh kuku.
4. Hentikan kebiasaan menggigit kuku.
Selain tidak sedap dilihat, kebiasaan ini menyebabkan kuku jadi bergerigi, mudah terkelupas dan patah.
5. Jangan biarkan kuku tumbuh terlalu panjang.
Kuku yang terlalu panjang akan menyulitkan anda untuk melakukan aktivitas harian. Selain itu juga kuku yang terlalu panjang juga rawan patah dan terkelupas.

Tips Memelihara Kuku
Bagi anda yang berniat untuk memanjangkan kukunya, tentu bukanlah hal yang mudah untuk tetap menjaga kebersihan kuku. Kuku harus terlihat bersih dan berwarna putih, untuk itu perlu perawatan dan pemeliharaan terhadap kuku secara rutin. Di bawah ini ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk merawat kuku agar tetap tampil cantik.

Menjaga kekuatan dan kelembapan kuku
Kuku setiap orang mungkin berbeda. Ada yang memiliki kuku yang kuat tetapi ada pula kuku yang rapuh dan mudah patah. Kuku akan semakin rapuh apabila sering terkena sabun, detergen, atau sering berada di dalam ruangan AC. Untuk mengatasi masalah ini, oleskan pelembab pada kuku Anda agar kuku menjadi lebih kuat.
Membersihkan kuku
Kuku yang cantik tentu harus bersih. Untuk membersihkan kuku, dapat dilakukan dengan merendam kuku dalam air hangat yang dicampur dengan perasan air jeruk nipis. Rendam tangan atau kaki selama kurang lebih 15 menit. Air hangar dapat membuat kulit di sekitar kuku menjadi lunak sehingga mudah untuk dibersihkan, khususnya pada daerah pinggir kuku yang sering dimasuki kotoran.
Potong kuku
Jangan biarkan kuku dalam ukuran yang terlalu panjang. Kuku yang terlalu panjang terkesan tidak terawat dan tidak rapi. Kuku yang panjang juga memudahkan masuknya kotoran dan kuman-kuman penyakit yang bisa saja masuk ke dalam tubuh pada saat kita makan. Tetapi, jangan pula memotong kuku terlalu pendek yang dapat menyebabkan luka.
Pilih gunting kuku yang tajam agar tidak perlu berulang-ulang memotongnya. Jangan tarik kuku jika belum terpotong sempurna. Menarik kuku dapat melukai jari dan jari yang terluka memudahkan kuman penyakit masuk ke dalamnya. Biarkan gunting kuku yang menyelesaikan tugasnya sampai kuku benar-benar terpotong.
Jangan lakukan pekerjaan keras dengan kuku
Menggosok benda keras menggunakan kuku atau membuka benda-benda keras menggunakan kuku selain dapat merusak kuku juga dapat menyebabkan luka pada daerah sekitar kuku. Sebaiknya gunakan benda-benda lain yang sesuai pada saat melakukan perkerjaan-pekerjaan berat ini. Mencuci pakaian, mencuci piring atau memeras kain pel, dan terlalu sering terkena air panas mungkin dapat merusak kuku Anda karena terkena sabun dalam melakukan kegiatan tersebut. Jika memungkinkan, pakailah sarung tangan ketika melakukan kegiatan ini.
Stop kebiasaan merusak
Kebiasaan mengorek kuku dengan kuku lain atau menggigit kuku merupakan kebiasaan yang dapat merusak penampilan kuku. Mengorek kuku dapat menyebabkan luka pada ujung jari sehingga merusak penampilan. Sedangkan menggigit kuku dapat menyebabkan sakit perut akibat kuman-kuman penyakit yang ada pada kuku masuk ke dalam mulut.
Perkuat dan percantik kuku dari dalam
Salah satu cara mudah untuk memperindah dan menguatkan kuku dari dalam adalah dengan memperbanyak minum air putih. Konsumsi air putih membantu agar kuku tidak kering. Sedangkan untuk memperkuat kuku dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung kalsium atau dengan meminum susu.
Gunakan pewarna kuku dan penghapusnya dengan seimbang
Salah satu cara mempercantik kuku adalah dengan menggunakan pewarna kuku. Ini memang akan membuat kuku terlihat cantik dan menarik. Tetapi, menggunakan pewarna kuku atau kuteks terlalu lama dapat membuat warna kuku berubah menjadi kekuningan. Begitu juga jika Anda terlalu sering menggunkan cairan penghapus kuku atau nail polish remover akan menghilangkan warna kuku asli kuku yang mengkilap dan membuat kuku menjadi kering.
Untuk mencegah hal ini, sebaiknya tidak setiap saat menggunakan kuteks. Biarkan selama beberapa waktu kuku beristirahat dengan tidak diwarnai. Ketika akan menghapus pewarna kuku, gunakan kapas yang telah dibasahi nail polish remover digunakan tidak dengan cara digosok-gosokan pada kuku, tetapi cukup dengan diusapkan sekali atau dua kali. Semakin sedikit menggosok dapat mencegah warna kusam pada kuku.

Tips Merawat Kuku Agar Indah

Bersih dan cantik bukan hanya diwakili oleh seberapa harum aroma tubuh anda, tapi juga diwakili oleh kuku tangan dan kaki anda. Kebersihan kuku sangatlah penting bagi kita, selain untuk menjaga keindahan juga untuk menjaga kesehatan.

Perawatan kuku bisa dilakukan dengan menikur dan pedikur. Melakukan menikur dan pedikur ternyata bisa dilakukan para wanita saat luang di rumahnya. Artinya, kaum wanita bisa mendapatkan kuku jari tangan dan kaki hanya dalam perawatan 30 menit (sekali seminggu).

Berikut ini ada beberapa tips perawatan bagi kuku Anda.

1. Hapus nail polish lama jika kamu memakai nail polish.

Untuk menghilangkan kuteks lama, ambil kapas dan diberi aceton hingga basah dan didiamkan selama sedetik diatas kuku. Jangan digosok-gosok. Cukup diusapkan saja untuk mengjindari kutikula.

2. Rapikan dan potong kuku jika sudah panjang dan tidak teratur.

3. Rendam jari tangan dan kaki anda, gunakan air hangat dengan sabun, lemon juice atau minyak zaitun. Ini akan menghilangkan kotoran dan melembutkan kutikula. Keringkan kemudian bersihkan dengan sikat khusus.

4. Dorong kutikula. Jangan pernah memotong kutikula karena akan menimbulkan infeksi.

5. Aplikasikan krim tangan dan kaki kemudian gosokkan selama 5 menit. Keringkan dengan cara menepuk-nepuk dengan handuk hangat. Ulangi langkah pertama untuk menghilangkan minyak.

6. Pakai nail polish. Mulailah dari bagian tengah kuku, kemudian turun kesamping kanan atau kiri.

7. Nail polish biasanya akan kering dalam 90 detik, tetapi agar benar-benar kering dan tanpa bekas biarkan kering selama 15 menit.

Pemeliharaan kuku tidak hanya berhenti sekedar membersihkan dan menggunakan krim pelembab. Berikut adalah tips tambahan untuk menjaga kesehatan kuku.

1. Stress ternyata dapat mempengaruhi kondisi kesehatan kuku.
Gunakan serum yang berfungsi untuk menguatkan kuku yang biasa disebut dengan istilah nail strengthener. Sebisa mungkin, hindari dulu penggunaan pewarna kuku.

2. Jangan gunakan kuku anda sebagai alat.
Hindari menggunakan kuku untuk membuka tutup kaleng atau mencukil agar kuku tidak patah.

3. Lindungi kuku anda ketika melakukan pekerjaan rumah tangga sehari-hari, seperti mencuci baju atau piring. Deterjen dapat mengeringkan serta membuat rapuh kuku.

4. Hentikan kebiasaan menggigit kuku.
Selain tidak sedap dilihat, kebiasaan ini menyebabkan kuku jadi bergerigi, mudah terkelupas dan patah.

5. Jangan biarkan kuku tumbuh terlalu panjang. Kuku yang terlalu panjang akan menyulitkan anda untuk melakukan aktivitas harian. Selain itu juga kuku yang terlalu panjang juga rawan patah dan terkelupas.


Tips Cara Menjaga/Merawat Kuku Kaki dan Tangan Agar Bersih, Sehat dan Terawat Baik

Kuku kaki dan kuku tangan memiliki banyak fungsi dalam membatu aktivitas kegiatan kita sehari-hari juga dalam hal kecantikan karena berfungsi sebagai aksesoris alami tubuh. Artikel tips kecantikan kali ini akan membahas masalah perawatan kuku yang baik pada manusia.
1. Ubah Kebasaan Buruk dan Hindari Pekerjaan Berat
Jangan paksa kuku jari kita untuk melakukan pekerjaan berat yang biasa dibantu dengan alat khusus seperti melepas staples yang biasa menempel di kertas atau mengerok sesuatu dengan kuku. Dalam menggaruk kulit pun jangan terlalu kasar karena dapat membuat kulit luka atau iritasi serta membuat kuku kotor yang mengurangi etetika atau kecantikan kuku kita.
Jika kuku kaki dan kuku tangan kita masih pendek jangan dipotong lagi. Ada baiknya ditunggu satu minggu atau lebih baru kita potong. Terlalu rajin potong kuku bisa membuat perkembangan dan pertumbuhan kuku kita kurang bagus, apalagi yang masih anak-anak.
Jika kita punya perangkat alat manicure / menikur dan pedicure / pedikur sendiri, simpan dengan baik di tempat yang bersih, tertutup dan kering agar kuman tidak berkembang biak di alat-alat tersebut. Gunakan gunting khusus kutikula untuk memotong kutikel yang tumbuh di sekitar kuku kita. Jangan dipotong dengan gunting biasa kalau belum ahli.
2. Jaga Tingkat Kelembapan Kuku Tangan dan Kaki
Setelah selesai mencuci sesuatu dengan tangan kita langsung bisa saja sabun atau deterjen yang kita pakai dapat membuat kulit dan atau kuku kita kering. Oleh sebab itu sebaiknya setelah melakukan kegiatan cuci-mencuci tidak ada salahnya kita oleskan krim khusus kulit atau hand body lotion.
Bila perlu gunakan sarung tangan sebelum pekerjaan mencuci atau yang kotor-kotor agar kondisi kuku kita terjaga dengan baik. oleskan krim atau lotion ke tangan dan kuku sebelum memakai sarung tangan. Untuk pekerjaan yang bersifat bersif-bersih kita bisa menancapkan kuku kita terlebih dahulu ke sabun batang agar nantinya lebih mudah dibersihkan dari kuman dan kotoran.
Gunakan pelembab setelah lama menggunakan tangan dan kaki di lingkungan yang panas. Begitu pun jika kuku jari tangan dan kuku jari kaki lama terkena sinar matahari langsung. Terlalu lama di air seperti sehabis mencuci dan berenang ada baiknya diberi pelembab agar kuku tidak mudah rusak. Terlebih jika jenis kuku kita rapuh sehingga gampang patah dan sobek, perlu sering diberi pelembab.
3. Tips Tentang Kutek / Can Kuku dan Perlengkapannya
Jika kita gemar menggunakan kuteks atau cat kuku, maka berikan waktu kuku kita untuk bernafas dengan membiarkan kuku kita bebas dari cat dan aksesorisnya. Dalam membersihkan cat kuku jangan dilakukan dengan mengerok kuku dengan benda tajam dan sebagainya, tetapi gunakanlah cairan khusus pembersih / penghapus cat kuku.
Agar hasil pengecatan kuku lebih tahan lama, sebaiknya sebelum dicat kita beri pelembab sebelum mandi. Ketika ingin mengoleskan kuas cat kuku, sebaiknya celupkan kuas untuk mengambil cat kuku secukupnya agar tidak luber dan agar hasil olesan bisa lebih sempurna.
Cara menggunakan / memakai cat kuku jari yang baik adalah dengan mengusapkan kuas secara horizontal dari kanan dan kiri lalu secara vertikal bawah atas ke ujung. Jika ada cat yang berlebih jangan gunakan kapas atau tisu, tapi pakai manicure stick yang terbuat dari kayu.




Tips Cara Menjaga/Merawat Kuku Kaki dan Tangan Agar Bersih, Sehat dan Terawat Baik
Thu, 15/01/2009 - 4:01pm — godam64
Kuku kaki dan kuku tangan memiliki banyak fungsi dalam membatu aktivitas kegiatan kita sehari-hari juga dalam hal kecantikan karena berfungsi sebagai aksesoris alami tubuh. Artikel tips kecantikan kali ini akan membahas masalah perawatan kuku yang baik pada manusia.
1. Ubah Kebasaan Buruk dan Hindari Pekerjaan Berat
Jangan paksa kuku jari kita untuk melakukan pekerjaan berat yang biasa dibantu dengan alat khusus seperti melepas staples yang biasa menempel di kertas atau mengerok sesuatu dengan kuku. Dalam menggaruk kulit pun jangan terlalu kasar karena dapat membuat kulit luka atau iritasi serta membuat kuku kotor yang mengurangi etetika atau kecantikan kuku kita.
Jika kuku kaki dan kuku tangan kita masih pendek jangan dipotong lagi. Ada baiknya ditunggu satu minggu atau lebih baru kita potong. Terlalu rajin potong kuku bisa membuat perkembangan dan pertumbuhan kuku kita kurang bagus, apalagi yang masih anak-anak.
Jika kita punya perangkat alat manicure / menikur dan pedicure / pedikur sendiri, simpan dengan baik di tempat yang bersih, tertutup dan kering agar kuman tidak berkembang biak di alat-alat tersebut. Gunakan gunting khusus kutikula untuk memotong kutikel yang tumbuh di sekitar kuku kita. Jangan dipotong dengan gunting biasa kalau belum ahli.
2. Jaga Tingkat Kelembapan Kuku Tangan dan Kaki
Setelah selesai mencuci sesuatu dengan tangan kita langsung bisa saja sabun atau deterjen yang kita pakai dapat membuat kulit dan atau kuku kita kering. Oleh sebab itu sebaiknya setelah melakukan kegiatan cuci-mencuci tidak ada salahnya kita oleskan krim khusus kulit atau hand body lotion.
Bila perlu gunakan sarung tangan sebelum pekerjaan mencuci atau yang kotor-kotor agar kondisi kuku kita terjaga dengan baik. oleskan krim atau lotion ke tangan dan kuku sebelum memakai sarung tangan. Untuk pekerjaan yang bersifat bersif-bersih kita bisa menancapkan kuku kita terlebih dahulu ke sabun batang agar nantinya lebih mudah dibersihkan dari kuman dan kotoran.
Gunakan pelembab setelah lama menggunakan tangan dan kaki di lingkungan yang panas. Begitu pun jika kuku jari tangan dan kuku jari kaki lama terkena sinar matahari langsung. Terlalu lama di air seperti sehabis mencuci dan berenang ada baiknya diberi pelembab agar kuku tidak mudah rusak. Terlebih jika jenis kuku kita rapuh sehingga gampang patah dan sobek, perlu sering diberi pelembab.
3. Tips Tentang Kutek / Can Kuku dan Perlengkapannya
Jika kita gemar menggunakan kuteks atau cat kuku, maka berikan waktu kuku kita untuk bernafas dengan membiarkan kuku kita bebas dari cat dan aksesorisnya. Dalam membersihkan cat kuku jangan dilakukan dengan mengerok kuku dengan benda tajam dan sebagainya, tetapi gunakanlah cairan khusus pembersih / penghapus cat kuku.
Agar hasil pengecatan kuku lebih tahan lama, sebaiknya sebelum dicat kita beri pelembab sebelum mandi. Ketika ingin mengoleskan kuas cat kuku, sebaiknya celupkan kuas untuk mengambil cat kuku secukupnya agar tidak luber dan agar hasil olesan bisa lebih sempurna.
Cara menggunakan / memakai cat kuku jari yang baik adalah dengan mengusapkan kuas secara horizontal dari kanan dan kiri lalu secara vertikal bawah atas ke ujung. Jika ada cat yang berlebih jangan gunakan kapas atau tisu, tapi pakai manicure stick yang terbuat dari kayu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar